Organisasi PPM Ciamis Bersih-bersih Lingkungan TMP Imbanagara

61 / 100 Skor SEO

Menjelang peringatan Hari Pahlawan yang akan jatuh pada 10 November 2024, Organisasi Pemuda Panca Marga (PPM) Kabupaten Ciamis menggelar aksi bersih-bersih di lingkungan Taman Makam Pahlawan (TMP) Desa Imbanagara.

Kegiatan ini berlangsung pada Rabu, 6 November 2024, dengan tujuan untuk menghormati jasa para pahlawan yang telah berkorban demi kemerdekaan bangsa.

Ketua PPM Kabupaten Ciamis, Widaningsih, mengungkapkan bahwa kegiatan bersih-bersih ini merupakan agenda tahunan yang rutin mereka laksanakan menjelang Hari Pahlawan.

“Melalui kegiatan ini, kami ingin mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk lebih menghargai pengorbanan para pahlawan.

PPM Ciamis tidak hanya melakukan kegiatan ini menjelang Hari Pahlawan, tetapi juga pada Hari Veteran Nasional. Jadi, dalam satu tahun, kami melaksanakannya dua kali,” jelas Widaningsih.

Sebanyak 12 dari 17 ranting PPM di Kabupaten Ciamis turut berpartisipasi dalam kegiatan ini.

Widaningsih menyebutkan bahwa ranting-ranting yang tidak hadir disebabkan oleh alasan kesehatan dan keperluan mendesak yang tidak bisa ditinggalkan.

Selain PPM, organisasi lain seperti FKPPI (Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan Indonesia) dan KSBI (Kesatuan Serikat Buruh Indonesia), serta beberapa warga Desa Imbanagara juga hadir dalam aksi gotong-royong ini.

“Alhamdulillah, semua pihak turut berkontribusi,” ungkapnya.

Sebelum mengadakan kegiatan ini, PPM Ciamis terlebih dahulu meminta izin kepada Koramil 1301 Ciamis, dan izin tersebut diberikan langsung oleh Danramil dengan kehadiran perwakilan Babinsa Desa Imbanagara.

“Alhamdulillah, izin dari Pak Danramil telah diberikan, dan Babinsa pun ikut serta mendampingi kami di lapangan,” kata Widaningsih.

Lebih lanjut, Widaningsih mengharapkan perhatian dari Pemerintah Kabupaten Ciamis terhadap kondisi TMP.

“Kami berharap Pemkab Ciamis lebih memperhatikan perawatan TMP. Pada tahun 2022, PPM sempat mengecat 224 makam di TMP ini sebagai bentuk penghormatan,” tambahnya.

Sersan Satu Rony Faturahman, Babinsa Desa Imbanagara dari Koramil 1301 Kodim 0613 Ciamis, memberikan apresiasi atas pelaksanaan kegiatan bersih-bersih ini.

“Kami mengapresiasi kegiatan ini karena selain menunjukkan kepedulian terhadap TMP, acara ini juga mempererat silaturahmi antara PPM, FKPPI, dan KSBI. Ada kerjasama yang erat di wilayah ini,” ujarnya.

Juju Juan, penjaga TMP yang telah mengabdikan diri selama 32 tahun, juga menyampaikan rasa terima kasihnya atas inisiatif ini.

“Saya sangat berterima kasih kepada semua yang terlibat dalam kegiatan ini. Hal ini menjadi pengingat bagi kita semua akan jasa para pahlawan,” ucapnya.

61 / 100 Skor SEO

Menjelang peringatan Hari Pahlawan yang akan jatuh pada 10 November 2024, Organisasi Pemuda Panca Marga (PPM) Kabupaten Ciamis menggelar aksi bersih-bersih di lingkungan Taman Makam Pahlawan (TMP) Desa Imbanagara.

Kegiatan ini berlangsung pada Rabu, 6 November 2024, dengan tujuan untuk menghormati jasa para pahlawan yang telah berkorban demi kemerdekaan bangsa.

Ketua PPM Kabupaten Ciamis, Widaningsih, mengungkapkan bahwa kegiatan bersih-bersih ini merupakan agenda tahunan yang rutin mereka laksanakan menjelang Hari Pahlawan.

“Melalui kegiatan ini, kami ingin mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk lebih menghargai pengorbanan para pahlawan.

PPM Ciamis tidak hanya melakukan kegiatan ini menjelang Hari Pahlawan, tetapi juga pada Hari Veteran Nasional. Jadi, dalam satu tahun, kami melaksanakannya dua kali,” jelas Widaningsih.

Sebanyak 12 dari 17 ranting PPM di Kabupaten Ciamis turut berpartisipasi dalam kegiatan ini.

Widaningsih menyebutkan bahwa ranting-ranting yang tidak hadir disebabkan oleh alasan kesehatan dan keperluan mendesak yang tidak bisa ditinggalkan.

Selain PPM, organisasi lain seperti FKPPI (Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan Indonesia) dan KSBI (Kesatuan Serikat Buruh Indonesia), serta beberapa warga Desa Imbanagara juga hadir dalam aksi gotong-royong ini.

“Alhamdulillah, semua pihak turut berkontribusi,” ungkapnya.

Sebelum mengadakan kegiatan ini, PPM Ciamis terlebih dahulu meminta izin kepada Koramil 1301 Ciamis, dan izin tersebut diberikan langsung oleh Danramil dengan kehadiran perwakilan Babinsa Desa Imbanagara.

“Alhamdulillah, izin dari Pak Danramil telah diberikan, dan Babinsa pun ikut serta mendampingi kami di lapangan,” kata Widaningsih.

Lebih lanjut, Widaningsih mengharapkan perhatian dari Pemerintah Kabupaten Ciamis terhadap kondisi TMP.

“Kami berharap Pemkab Ciamis lebih memperhatikan perawatan TMP. Pada tahun 2022, PPM sempat mengecat 224 makam di TMP ini sebagai bentuk penghormatan,” tambahnya.

Sersan Satu Rony Faturahman, Babinsa Desa Imbanagara dari Koramil 1301 Kodim 0613 Ciamis, memberikan apresiasi atas pelaksanaan kegiatan bersih-bersih ini.

“Kami mengapresiasi kegiatan ini karena selain menunjukkan kepedulian terhadap TMP, acara ini juga mempererat silaturahmi antara PPM, FKPPI, dan KSBI. Ada kerjasama yang erat di wilayah ini,” ujarnya.

Juju Juan, penjaga TMP yang telah mengabdikan diri selama 32 tahun, juga menyampaikan rasa terima kasihnya atas inisiatif ini.

“Saya sangat berterima kasih kepada semua yang terlibat dalam kegiatan ini. Hal ini menjadi pengingat bagi kita semua akan jasa para pahlawan,” ucapnya.

More from author

Related posts

Advertismentspot_img

Latest posts

DMI Ciamis Tegaskan Konsep Masjid Hijau dan Masjid Ramah Lingkungan Memiliki Tujuan Serupa

Ketua DMI Ciamis, Drs. H. Syarief Nurhidayat, menyatakan bahwa Masjid Hijau dan Masjid Ramah Lingkungan memiliki tujuan serupa dalam mendukung keberlanjutan lingkungan. DMI Ciamis meluncurkan Anugerah Masjid Ramah 2025, menilai masjid berdasarkan keramahan, terutama aspek lingkungan, aksesibilitas, dan dukungan untuk semua kalangan. Penilaian akan berlangsung hingga November 2025.

Direktur Pendistribusian Baznas RI Kunjungi Posko Mudik Ciamis, Pantau Layanan untuk Pemudik

Ahmad Fikri, Direktur Pendistribusian Baznas RI, mengunjungi Posko Mudik Baznas di Ciamis untuk memastikan pelayanan pemudik optimal selama perjalanan. Posko menyediakan berbagai layanan gratis dan juga memfasilitasi zakat. Selain Posko Mudik, ada juga Posko Balik beroperasi setelah Idul Fitri. Kedua posko dijaga oleh personel terlatih.

Herry Dermawan; Petani Bisa Laporkan Bulog Jika Tak Serap Gabah dan Beras

Anggota Komisi IV DPR RI, Herry Dermawan, menegaskan hak petani melaporkan Bulog jika tidak menyerap gabah dan beras sesuai regulasi. Ia mendorong petani melaporkan penolakan tersebut dan memastikan Bulog membeli gabah kering giling dengan harga Rp6.500. Herry menekankan pentingnya pengawasan infrastruktur dan bantuan pertanian untuk kesejahteraan petani.

Want to stay up to date with the latest news?

We would love to hear from you! Please fill in your details and we will stay in touch. It's that simple!