Elcorps Salurkan Rp 129 Juta untuk Bantuan Palestina Melalui Sinergi Foundation

63 / 100 Skor SEO

PT Bersama Zatta Jaya Tbk (Elcorps) kembali menyalurkan bantuan kemanusiaan untuk Palestina sebesar Rp 129 juta melalui Lembaga Amil Zakat (LAZ) Sinergi Foundation.

Penyerahan dana secara simbolis dilakukan oleh Wakil Direktur Utama Elcorps, Ronny Soleh, di Gedung Elcorps yang berlokasi di Kompleks Industri Prapanca, Bandung.

Ronny menyampaikan harapannya agar dana yang terkumpul dapat disalurkan tepat sasaran melalui program Bantuan Kemanusiaan untuk Palestina.

“Dana ini kami himpun untuk memberikan dukungan kepada rakyat Palestina yang tengah berjuang. Kami berharap bantuan ini bisa memberikan kekuatan dan dampak positif bagi mereka,” ujar Ronny.

Ahmad Fakhruddin, Head of HRD Elcorps, menjelaskan bahwa dana bantuan tersebut merupakan hasil dari penjualan Scarf Palestina, yang merupakan bagian dari program dukungan Palestina yang disebar di seluruh outlet Elzatta di Indonesia.

“Hasil penjualan scarf 100 persen didonasikan untuk rakyat Palestina. Dana sebesar Rp 129 juta ini merupakan akumulasi penjualan dari Januari hingga Agustus 2024,” jelas Ahmad.

Ahmad juga menambahkan bahwa Elcorps sudah lama bekerja sama dengan Sinergi Foundation dan percaya penuh pada integritas lembaga tersebut dalam menyalurkan donasi.

“Ini bukan kerja sama pertama kami dengan Sinergi Foundation. Kami percaya dengan rekam jejak mereka yang amanah dalam menyalurkan bantuan,” lanjutnya.

Sinergi Foundation, yang memiliki jejaring internasional, juga diharapkan dapat memastikan bantuan sampai kepada pihak yang benar-benar membutuhkan.

Menanggapi hal ini, CEO Sinergi Foundation, Asep Irawan, menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan. Ia menegaskan komitmen lembaganya untuk menjaga amanah para donatur.

“Ini adalah sebuah kepercayaan besar, dan kami berjanji akan menjaga amanah ini dengan sebaik-baiknya. Kami juga berharap kolaborasi ini bisa terus berkembang di masa mendatang,” ujar Asep.

Asep menjelaskan bahwa Sinergi Foundation selalu melakukan persiapan matang sebelum menyalurkan bantuan, terutama untuk bantuan internasional seperti ke Palestina.

Bantuan yang disalurkan mencakup kebutuhan dasar, seperti makanan, minuman, dan tempat tinggal.

“Alhamdulillah, kami sudah menjalankan beberapa program di sana, seperti pengiriman 30 ton gandum, makanan siap saji, dan sumber air,” jelas Asep.

Dalam pelaksanaannya, Sinergi Foundation bekerja sama dengan berbagai NGO lokal di Palestina, yang memiliki pemahaman lapangan lebih baik.

Bahkan, tim Sinergi Foundation pernah dikirim langsung ke Gaza, khususnya di perbatasan Rafah, untuk memastikan bantuan sampai kepada yang berhak.

“Kami selalu berupaya mengukur kemampuan kami dalam menyalurkan bantuan, sehingga donasi ini benar-benar bisa memberikan manfaat bagi mereka yang membutuhkan,” tutup Asep.

63 / 100 Skor SEO

PT Bersama Zatta Jaya Tbk (Elcorps) kembali menyalurkan bantuan kemanusiaan untuk Palestina sebesar Rp 129 juta melalui Lembaga Amil Zakat (LAZ) Sinergi Foundation.

Penyerahan dana secara simbolis dilakukan oleh Wakil Direktur Utama Elcorps, Ronny Soleh, di Gedung Elcorps yang berlokasi di Kompleks Industri Prapanca, Bandung.

Ronny menyampaikan harapannya agar dana yang terkumpul dapat disalurkan tepat sasaran melalui program Bantuan Kemanusiaan untuk Palestina.

“Dana ini kami himpun untuk memberikan dukungan kepada rakyat Palestina yang tengah berjuang. Kami berharap bantuan ini bisa memberikan kekuatan dan dampak positif bagi mereka,” ujar Ronny.

Ahmad Fakhruddin, Head of HRD Elcorps, menjelaskan bahwa dana bantuan tersebut merupakan hasil dari penjualan Scarf Palestina, yang merupakan bagian dari program dukungan Palestina yang disebar di seluruh outlet Elzatta di Indonesia.

“Hasil penjualan scarf 100 persen didonasikan untuk rakyat Palestina. Dana sebesar Rp 129 juta ini merupakan akumulasi penjualan dari Januari hingga Agustus 2024,” jelas Ahmad.

Ahmad juga menambahkan bahwa Elcorps sudah lama bekerja sama dengan Sinergi Foundation dan percaya penuh pada integritas lembaga tersebut dalam menyalurkan donasi.

“Ini bukan kerja sama pertama kami dengan Sinergi Foundation. Kami percaya dengan rekam jejak mereka yang amanah dalam menyalurkan bantuan,” lanjutnya.

Sinergi Foundation, yang memiliki jejaring internasional, juga diharapkan dapat memastikan bantuan sampai kepada pihak yang benar-benar membutuhkan.

Menanggapi hal ini, CEO Sinergi Foundation, Asep Irawan, menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan. Ia menegaskan komitmen lembaganya untuk menjaga amanah para donatur.

“Ini adalah sebuah kepercayaan besar, dan kami berjanji akan menjaga amanah ini dengan sebaik-baiknya. Kami juga berharap kolaborasi ini bisa terus berkembang di masa mendatang,” ujar Asep.

Asep menjelaskan bahwa Sinergi Foundation selalu melakukan persiapan matang sebelum menyalurkan bantuan, terutama untuk bantuan internasional seperti ke Palestina.

Bantuan yang disalurkan mencakup kebutuhan dasar, seperti makanan, minuman, dan tempat tinggal.

“Alhamdulillah, kami sudah menjalankan beberapa program di sana, seperti pengiriman 30 ton gandum, makanan siap saji, dan sumber air,” jelas Asep.

Dalam pelaksanaannya, Sinergi Foundation bekerja sama dengan berbagai NGO lokal di Palestina, yang memiliki pemahaman lapangan lebih baik.

Bahkan, tim Sinergi Foundation pernah dikirim langsung ke Gaza, khususnya di perbatasan Rafah, untuk memastikan bantuan sampai kepada yang berhak.

“Kami selalu berupaya mengukur kemampuan kami dalam menyalurkan bantuan, sehingga donasi ini benar-benar bisa memberikan manfaat bagi mereka yang membutuhkan,” tutup Asep.

More from author

Related posts

Advertismentspot_img

Latest posts

DMI Ciamis Tegaskan Konsep Masjid Hijau dan Masjid Ramah Lingkungan Memiliki Tujuan Serupa

Ketua DMI Ciamis, Drs. H. Syarief Nurhidayat, menyatakan bahwa Masjid Hijau dan Masjid Ramah Lingkungan memiliki tujuan serupa dalam mendukung keberlanjutan lingkungan. DMI Ciamis meluncurkan Anugerah Masjid Ramah 2025, menilai masjid berdasarkan keramahan, terutama aspek lingkungan, aksesibilitas, dan dukungan untuk semua kalangan. Penilaian akan berlangsung hingga November 2025.

Direktur Pendistribusian Baznas RI Kunjungi Posko Mudik Ciamis, Pantau Layanan untuk Pemudik

Ahmad Fikri, Direktur Pendistribusian Baznas RI, mengunjungi Posko Mudik Baznas di Ciamis untuk memastikan pelayanan pemudik optimal selama perjalanan. Posko menyediakan berbagai layanan gratis dan juga memfasilitasi zakat. Selain Posko Mudik, ada juga Posko Balik beroperasi setelah Idul Fitri. Kedua posko dijaga oleh personel terlatih.

Herry Dermawan; Petani Bisa Laporkan Bulog Jika Tak Serap Gabah dan Beras

Anggota Komisi IV DPR RI, Herry Dermawan, menegaskan hak petani melaporkan Bulog jika tidak menyerap gabah dan beras sesuai regulasi. Ia mendorong petani melaporkan penolakan tersebut dan memastikan Bulog membeli gabah kering giling dengan harga Rp6.500. Herry menekankan pentingnya pengawasan infrastruktur dan bantuan pertanian untuk kesejahteraan petani.

Want to stay up to date with the latest news?

We would love to hear from you! Please fill in your details and we will stay in touch. It's that simple!