Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Pasar Ciamis, Minggu (16/3/2025) untuk meninjau langsung kondisi pasar, khususnya terkait kebersihan dan sistem pengelolaan sampah.
Dalam kunjungan tersebut, ia menekankan pentingnya menjaga lingkungan pasar agar tetap bersih, nyaman, dan tertata bagi pedagang serta pengunjung.
Dalam sidaknya, Bupati Ciamis menyoroti masih adanya sampah yang berserakan di beberapa titik pasar, terutama di Blok E, sekitar kios buah-buahan.
Ia menegaskan kebersihan pasar harus menjadi perhatian utama karena berpengaruh langsung terhadap kenyamanan dan kesehatan masyarakat.
Menurutnya, kebersihan pasar tidak hanya menjadi tanggung jawab petugas kebersihan, tetapi juga memerlukan partisipasi aktif dari para pedagang dan pengunjung.
Salah satu poin utama dalam sidak kali ini adalah penataan tempat sampah yang lebih strategis agar lebih mudah diakses oleh pedagang dan pengunjung.
Herdiat Sunarya meminta agar tempat sampah diletakkan di lokasi-lokasi yang sering dilewati pengunjung untuk mencegah sampah berserakan.
Ia akan memastikan tempat sampah tersedia dalam jumlah yang cukup dan ditempatkan di lokasi yang strategis.
“Dengan begitu, pengunjung dan pedagang tidak lagi membuang sampah sembarangan,” jelasnya.
Ia juga mengingatkan agar sampah tidak dibiarkan menumpuk terlalu lama dan harus rutin diangkut oleh petugas kebersihan guna menghindari bau tak sedap serta pencemaran lingkungan.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Ciamis juga mengingatkan pengelolaan sampah yang buruk dapat menyebabkan berbagai masalah lingkungan, seperti banjir akibat saluran air yang tersumbat.
Oleh karena itu, ia meminta semua pihak untuk lebih peduli terhadap pembuangan sampah agar tidak masuk ke drainase pasar.
Untuk mencegah hal ini, ia menginstruksikan agar dilakukan pembersihan berkala pada saluran air di sekitar pasar serta memastikan bahwa sampah dikumpulkan dan dibuang ke tempat yang benar.