Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Pasar Ciamis, Minggu (16/3/2025).
Sidak dilakukan untuk meninjau langsung perkembangan perbaikan kios yang terdampak kebakaran beberapa waktu lalu.
Kunjungan ini bertujuan memastikan proses rehabilitasi berjalan lancar dan pedagang dapat kembali beraktivitas dengan nyaman.
Saat meninjau lokasi, Herdiat mengungkapkan, progres perbaikan kios telah mencapai 90 persen.
“Alhamdulillah, progresnya sudah 90 persen, dan ini menjadi kabar baik bagi para pedagang serta masyarakat,” ujarnya.
Ia optimistis dengan hampir rampungnya rehabilitasi kios, aktivitas perdagangan di Pasar Ciamis akan kembali normal.
Selain memantau kondisi kios yang diperbaiki, Herdiat juga menyoroti keberadaan Pedagang Kaki Lima (PKL) di sekitar area pasar.
Ia menegaskan perlunya penataan agar tidak mengganggu kenyamanan pengunjung dan kelancaran lalu lintas di kawasan pasar.
Herdiat akan menertibkan area parkir dan lokasi bongkar muat agar tidak terganggu oleh aktivitas PKL.
“Penataan ini penting agar pasar tetap bersih dan arus lalu lintas lebih lancar,” jelasnya.
Dalam sidak kali ini, Herdiat juga meninjau kebersihan lingkungan pasar, terutama di Blok E, kawasan kios buah-buahan.
Ia menekankan pentingnya pengelolaan sampah yang baik agar tidak mencemari lingkungan atau menyebabkan banjir.
Herdiat meminta agar tempat sampah diletakkan di lokasi strategis agar sampah tidak berserakan atau terbawa ke saluran air.
Selain meninjau kondisi fisik pasar, Herdiat juga mengecek harga bahan pokok di berbagai kios.
Hasil pemantauan menunjukkan beberapa komoditas mengalami kenaikan harga, tetapi masih dalam batas wajar.
Herdiat mengaku terus memantau pergerakan harga agar tidak melonjak drastis, terutama selama Ramadan.
“Masyarakat harus tetap bisa memenuhi kebutuhan sehari-hari dengan harga yang stabil,” ungkapnya.